Selamat datang di Blog coba-coba "sambelPawon". kami akan mempostingkan resep-resep masakan yang menjadi andalan kami dalam usaha warung makanan ini. tujuannya adalah untuk berbagi agar semua, dimana saja, kapanpun dapat membuatnya. resep yang kami buat adalah resep rahasia keluarga turun temurun yang telah diukur takarannya dalam setiap pemakaian bahan masakan.

Minggu, 20 Juni 2010

Sup ikan mas sambelpawon

Bahan:
1.2 ekor (ukuran 0,5kg) ikan mas, potong jadi 2 bagian.
2.2 sdm air jeruk nipis
3.750 ml air
4.1 cm jahe memarkan
5.6 butir bawang merah memarkan
6.5 butir bawang putih memarkan
7.1/2 sdt merica bubuk
8.1 sdt garam
9.1 bh tomat merah, belah membujur
10.1 bt daun bawang potong 3cm
11.10-15 bh cabai rawit merah dan hijau
Cara Membuat:
1.lumuri ikan dengan air jeruk, diamkan selama 10 menit dan tiriskan.
2.didihkan air, masukkan jahe, serai, bawang merah, bawang putih, merica bubuk, dan garam.
3.Masukkan ikan, buang buih yang muncul di permukaan supaya kaldu tetap bening.
4.Masukkan tomat, daun bawang, daun seledri utuh dan cabai rawit. Masak hingga kaldu mendidih dan ikan matang. Angkat dan sajikan selagi hangat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar